Terkuak Motif Mak-mak di Bali Tega Membunuh Pande Palguna, Sadis

Kamis, 13 Februari 2025 – 17:13 WIB
Terkuak Motif Mak-mak di Bali Tega Membunuh Pande Palguna, Sadis - JPNN.com Bali
Kapolres Buleleng AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi menunjukkan tiga orang tersangka kasus pembunuhan terhadap seorang pria saat dihadirkan di Polres Buleleng, Bali, Kamis (13/2). Foto: Instagram Polres Buleleng

bali.jpnn.com, BULELENG - Kapolres Buleleng AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi membongkar motif tiga mak-mak tega membunuh Pande Gede Putra Palguna, 53, yang ditemukan tewas di hutan lindung Desa Pancasari, Sukasada, Buleleng, 2 Februari 2025 lalu.

Kepada awak media, AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi mengatakan, tiga mak-mak, masing-masing Leni, 57; Oki, 38 dan Intan, 38, sakit hati karena korban diduga telah menipu dan tidak membayar utang.

Tersangka kepada penyidik mengaku korban tidak membayar utang kepada Leni sebesar Rp 5,4 miliar, sedangkan terhadap tersangka Oky dan Intan, tidak membayar utang Rp 60 juta.

"Motif utama dari kasus pembunuhan ini adalah persoalan utang piutang.

Para tersangka merasa sakit hati terhadap korban yang terus mengulur-ulur pembayaran utang," ujar AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi dilansir dari Antara.

Kapolres Buleleng menjelaskan kasus tersebut bermula pada 2019 ketika korban berjanji menjualkan hotel milik Leni di Sanur dan meminta dana operasional penjualan hotel hingga Rp 5,4 miliar.

Namun, setelah menerima uang tersebut, korban menghilang.

Merasa ditipu, Leni meminta bantuan tersangka Oki dan Intan untuk mencari korban, yang akhirnya ditemukan pada November 2024.

Kapolres Buleleng mengatakan tiga mak-mak pembunuh Pande Putu Putra Palguna sakit hati karena korban diduga telah menipu dan tidak membayar utang.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News