Tim Gabungan Geledah WBP Lapas Narkotika Bangli, Tes Urine Random, Ini Hasilnya

Rabu, 20 November 2024 – 18:13 WIB
Tim Gabungan Geledah WBP Lapas Narkotika Bangli, Tes Urine Random, Ini Hasilnya - JPNN.com Bali
Anggota TNI dan Polri menggeledah WBP Lapas Narkotika Bangli saat razia, Senin (18/11) malam lalu untuk mencari barang terlarang yang masuk hunian warga binaan. Foto: Kemenkumham Bali

Kalapas membenarkan bahwa para APH dipersilahkan untuk memeriksa setiap detail badan dan barang termasuk kamar hunian warga binaan.

Kabid Keamanan Kemenkumham Bali Akhmad Zaenal Fikri yang berkesempatan memberikan wejangan kepada WBP mengatakan warga binaan perlu bersyukur menjalani pidana di Lapas Narkotika Bangli.

Pasalnya, menurut Akhmad Zaenal Fikri, komitmen Lapas Narkotika Bangli untuk bersih dari narkoba hingga saat ini masih terjaga.

“Disinilah tempat kalian untuk berubah dan memperbaiki diri.

Jangan sekali-sekali mencoba untuk melakukan pelanggaran apalagi menyelundupkan narkoba dan ponsel disini karena pasti akan ketahuan,” kata Akhmad Zaenal Fikri.

Dirinya pun berharap Lapas Narkotika Bangli tetap bersinergi dengan APH untuk terus mempertahankan predikat “Benar”.

Dalam penggeledahan ini, petugas gabungan berhasil merazia barang-barang yang dapat membahayakan seperti potongan bambu, korek gas, tali kecil, sendok besi, paku dan pisau cukur.

Selain barang-barang tersebut, tidak ditemukan adanya handphone dan narkoba.

Sipir bersama dengan aparat penegak hukum (APH) lainnya, seperti TNI dan Polri menyisir wisma hunian berseri WBP Lapas Narkotika Bangli
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News