Pengendara Scoopy Tabrak Truk Parkir di Nusa Dua Bali, Kondisi Korban Mengenaskan

Senin, 16 September 2024 – 09:35 WIB
Pengendara Scoopy Tabrak Truk Parkir di Nusa Dua Bali, Kondisi Korban Mengenaskan - JPNN.com Bali
Kondisi motor Scoopy dan pengendaranya yang tak sadarkan diri seusai menabrak pantat truk di Jalan Lagoon, Nusa Dua, Kuta Selatan, Badung, Senin (16/9) dini hari. Foto: Humas Polresta Denpasar

Petugas Blue Light Patrol Polsek Kuta Selatan Iptu Made Windu Mertanaya bersama Aipda Nyoman Trian dan Bripda Made Radea segera turun ke TKP.

Petugas kepolisian segera melakukan tindakan cepat dengan mengevakuasi korban menggunakan ambulans menuju RSUP Prof Ngoerah.

Petugas juga mengamankan barang bukti berupa surat-surat kendaraan dan kunci kendaraan.

Kapolsek Kuta Selatan Kompol I Gusti Ngurah Yudistira mengimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati saat berkendara dan mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

Kompol Gusti Ngurah Yudistira juga mengungkapkan bahwa sejak Minggu malam hingga Senin dini hari, terjadi empat kecelakaan lalu lintas.

"Lebih baik lambat, tetapi selamat sampai tujuan, daripada cepat, tetapi harus masuk rumah sakit," tutur Kompol Gusti Ngurah Yudistira. (lia/JPNN)

Seorang pengendara motor Scoopy DK 3497 ABS yang dikendarai Khoirul Anam menabrak truk N 8029 UR yang dikemudikan Ariadi asal Jembrana di Nusa Dua, Bali

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News