Pria Sumatra Penjambret Kalung Pedagang Nasi Ini Berbahaya, Aksinya Meresahkan

Rabu, 21 Agustus 2024 – 07:54 WIB
Pria Sumatra Penjambret Kalung Pedagang Nasi Ini Berbahaya, Aksinya Meresahkan - JPNN.com Bali
Oktavianus Tarigan, pelaku jambret pedagang nasi di di Jalan Pattimura, Legian, Kuta, Badung ditangkap Polsek Kuta seusai beraksi. Foto: Humas Polresta Denpasar.

Korban kehilangan kalung emas seberat 19.840 gram dengan total kerugian sebesar Rp 13 juta.

“Unit opsnal langsung bergerak melakukan penyelidikan setelah menerima laporan korban," kata AKP Ketut Agus Pasek Sudina.

Tim yang dipimpin Kanit Reskrim Kuta Iptu Anggi Wahyu Romadhoni kemudian mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) dan melakukan pengecekan.

Selang beberapa jam setelah kejadian, keberadaan pelaku akhirnya diketahui berada di Jalan Legian, Kuta, Badung.

Pelaku pun akhirnya berhasil diamankan tanpa perlawanan berarti.

Pelaku Oktavianus Tarigan pun mengakui telah melakukan penjambretan kalung emas milik korban. 

"Pelaku mengakui perbuatannya seorang diri dan saat beraksi pelaku menggunakan sepeda motor," ucap AKP Ketut Agus Pasek Sudina.

Pelaku Oktavianus Tarigan menerangkan perbuatannya dilakukan karena dipicu faktor ekonomi dan memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Pelaku diketahui bernama Oktavianus Tarigan, 26, asal Sumatera Utara yang tinggal di daerah Legian, Kuta, ini aksinya menjambret sangat meresahkan warga
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News