ABG 13 Tahun di Jembrana Bali Tewas Terseret Arus Tukad Aya, Begini Kronologinya

Minggu, 28 April 2024 – 08:44 WIB
ABG 13 Tahun di Jembrana Bali Tewas Terseret Arus Tukad Aya, Begini Kronologinya - JPNN.com Bali
Tim SAR dari Pos SAR Jembrana terjun mencari korban ABG 13 tahun, Yusuf Maulana, yang tenggelam di Tukad Aya, Kecamatan Melaya, Jembrana, Bali, Sabtu (27/4) sore. Foto: Humas Basarnas Bali

bali.jpnn.com, JEMBRANA - Seorang anak baru gede (ABG) bernama Yusuf Maulana dilaporkan tenggelam di Tukad Aya, Kecamatan Melaya, Jembrana, Bali, Sabtu (27/4) sore.

Dari hasil pencarian tim SAR gabungan, ABG 13 tahun asal Candikusuma, Melaya, Jembrana, itu ditemukan tewas di dasar Tukad Aya pukul 18.00 WITA.

Menurut Koordinator Pos SAR Jembrana, Dewa Hendri, Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali) menerima informasi korban tenggelam pada pukul 17.15 Wita dari Bhabinkamtibmas Desa Banyubiru, Melaya.

Jarak tempuh dari Pos SAR Jembrana hingga ke lokasi kejadian tidak terlalu jauh.

Setelah menerima laporan, Basarnas Bali menerjunkan enam personel dari Pos SAR Jembrana.

“Jarak kantor dari lokasi kejadian tidak terlalu jauh.

Hanya 10 menit sudah tiba di tempat kejadian perkara (TKP),” ujar Koordinator Pos SAR Jembrana, Dewa Hendri kepada awak media.

Setiba di TKP, tim SAR segera mempersiapkan peralatan selam, Aqua Eye (alat deteksi bawah permukaan air) dan drone thermal.

Seorang ABG 13 tahun di Jembrana Bali bernama Yusuf Maulana tewas terseret arus Tukad Aya kemarin sore, begini kronologinya
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News