ABK Kapal Ikan Terjatuh di Perairan Pantai Soka Tabanan, Basarnas Bali Bergerak

Rabu, 07 Februari 2024 – 12:19 WIB
ABK Kapal Ikan Terjatuh di Perairan Pantai Soka Tabanan, Basarnas Bali Bergerak - JPNN.com Bali
Tim SAR gabungan melakukan pencarian ABK kapal ikan Ali Syaifulloh asal Jembrana yang terjatuh dari kapal ikan di perairan Pantai Soka, Tabanan, kemarin malam dan belum ditemukan sampai sekarang. Foto: Humas Basarnas Bali

bali.jpnn.com, JEMBRANA - Petaka menimpa seorang anak buah kapal (ABK) pencari ikan bernama Ali Syaifulloh, 30.

Nelayan yang berasal dari Banjar Kelapa Balian, Pengambengan, Kecamatan Negara, Jembrana, Bali terjatuh saat mencari ikan di perairan Pantai Soka, Tabanan, Selasa kemarin (6/2).

Menurut saksi Riski Mubarrok kepada petugas Basarnas Bali, kejadian bermula ketika korban dan kru yang berjumlah 30 orang ABK berangkat melaut sejak Selasa kemarin pukul 16.00 WITA.

Mereka berangkat dari Pelabuhan Pengambengan, Jembrana, Bali.

Setiba di perairan Pantai Soka, Tabanan, para kru kapal menurunkan jaring untuk mencari ikan.

Sekitar pukul 23.30 WITA, saksi tanpa sengaja melihat korban Ali Syaifulloh terjatuh ke laut.

“Mereka melakukan pencarian sejak Selasa malam hingga Rabu pagi, tetapi hasilnya masih nihil,” ujar Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali) I Nyoman Sidakarya, Rabu (7/2).

Nyoman Sidakarya mengatakan personel Polairud Polres Jembrana segera menghubungi Basarnas Bali untuk membantu melakukan pencarian.

Anak buah kapal (ABK) ikan asal Jembrana bernama Ali Syaifulloh terjatuh di perairan Pantai Soka Tabanan kemarin malam dan belum ketemu, Basarnas Bali bergerak
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News