Viral Anak Punk di Bali Bertindak Brutal, Polisi Denpasar Bergerak, Lihat Tuh
bali.jpnn.com, DENPASAR - Polsek Denpasar Utara bergerak cepat menangani peristiwa pengeroyokan yang dilakukan sekelompok anak punk yang videonya viral di media sosial.
Aksi brutal itu dilakukan sekelompok anak punk pada Jumat (5/1) malam lalu di depan sebuah toko di barat traffic light simpang Jalan Cokroaminito, Denpasar.
Berdasar rekaman video yang beredar, sekelompok anak punk tersebut mengeroyok dan menendang seorang korban.
Aparat Polsek Denpasar Utara langsung melakukan penyelidikan dan mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), Sabtu kemarin (6/1).
Hasilnya, polisi Denpasar berhasil mengamankan 15 anak punk yang terdiri dari 12 orang laki-laki dan tiga orang perempuan yang kerap kali nongkrong di lokasi tersebut.
“Anak-anak tersebut kami amankan di Mapolsek Denpasar Utara untuk dilakukan intrograsi terkait video viral tersebut,” ujar Kapolsek Denpasar Utara Iptu Putu Carlos Dolesgit.
Baca Juga:
Menurut pelaku bernama Ahmad Mustaqim, kejadian bermula ketika korban Mohammad Biki Fauzan alias Empau mencuri handphone temannya, Erik dan Amax.
Setelah mengakui perbuatannya, pelaku bersama teman-temanya langsung memukul dan menendang korban Mohammad Biki Fauzan alias Empau
Viral anak punk di Bali bertindak brutal, Polisi Denpasar Utara langsung bergerak, lihat tuh
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News