Pria Berbaju Oranye Ini Residivis Ulung, Aksinya Bikin Polisi Denpasar Bergeleng

Senin, 24 Juli 2023 – 18:01 WIB
Pria Berbaju Oranye Ini Residivis Ulung, Aksinya Bikin Polisi Denpasar Bergeleng - JPNN.com Bali
Residivis pencurian Nyoman Karma kembali diamankan Polsek Denpasar Timur setelah terlibat pencurian di sejumlah wilayah di Denpasar. Foto: Humas Polresta Denpasar

bali.jpnn.com, DENPASAR - Tim Opsnal Polsek Denpasar Timur berhasil menangkap seorang residivis kasus pencurian bernama Nyoman Karma, 36.

Warga Dusun Jurang Ayu, Desa Kutampi, Nusa Penida, Klungkung ini diamankan setelah terlibat pencurian sejumlah barang di rumah Ni Luh Kadek Agustini, 33, Jumat (9/7) lalu.

Pelaku mengambil sejumlah barang di rumah pegawai negeri sipil (PNS) yang beralamat di Jalan By Pass Ngurah Rai, Lingkungan Kedaton, Desa Kesiman Petilan, Denpasar Timur.

“Di rumah korban ada sejumlah barang berharga yang diambil pelaku.

Kejadian berlangsung saat korban terlelap tidur,” ujar Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi didampingi Kapolsek Denpasar Timur Kompol Nyoman Darsana.

Beberapa barang yang hilang di antaranya laptop Asus, handphone merek Vivo dan satu ekor burung murai batu.

Berdasar laporan korban, Kanitreskrim Polsek Denpasar Timur Iptu Made Galih Artawiguna bergerak melakukan penyelidikan.

Pada Jumat (21/7) lalu, polisi mendapatkan informasi terduga pelaku berada di seputaran Jalan Tukad Badung, Denpasar.

Pria berbaju oranye bernama Nyoman Karma ini ternyata residivis ulung, aksinya bikin kepala polisi Denpasar bergeleng
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News