Karyawan Kacang Matahari Terbit Tewas Kesetrum Listrik, Saksi Ungkap Fakta
Selasa, 27 Juni 2023 – 13:55 WIB
Pada saat akan menolong, saksi merasa tubuh korban dialiri listrik.
“Saksi lalu minta rekan kerjanya mematikan aliran listrik di lokasi kejadian,” kata AKP Sukadi.
Korban dilarikan ke UGD RS Dharma Yadnya menggunakan mobil seusai melaporkan kejadian tersebut ke pemilik perusahaan Kacang Matahari Terbit, Ketut Sandiarta, 51.
Berdasar hasil pemeriksaan dokter jaga UGD RS Dharma Yadnya, korban dinyatakan meninggal dunia setelah melakukan pijat jantung dan bantuan oksigen selama 10 menit.
“Korban tidak menunjukkan respons, nyawa korban tidak tertolong,” ucapnya.
Kasus ini masih ditangani Polsek Denpasar Timur. (lia/JPNN)
Nasib nahas dialami Nengah Sukarma, karyawan Kacang Matahari Terbit yang ditemukan tewas kesetrum listrik, pengakuan saksi bikin merinding
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News