Perempuan Misterius Tewas dengan Tubuh Penuh Luka di Blue Ocean Kuta, Ngeri
![Perempuan Misterius Tewas dengan Tubuh Penuh Luka di Blue Ocean Kuta, Ngeri - JPNN.com Bali](https://cloud.jpnn.com/photo/bali/news/normal/2023/06/24/polisi-melakukan-olah-tkp-di-blue-ocean-legian-kuta-lokasi-n-rtz7.jpg)
bali.jpnn.com, KUTA - Pengunjung Pantai Blue Ocean, Kuta, Badung, Bali, Sabtu (24/6) pagi heboh.
Kehebohan wisatawan domestik dan asing itu terjadi setelah dua orang saksi, petugas Balawista Badung menemukan sosok jenazah perempuan setengah telanjang di pantai setempat.
Korban tanpa identitas itu ditemukan pada pukul 06.30 WITA.
"Identitas korban masih dalam tahap penyelidikan," ujar Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi kepada awak media.
Korban ditemukan dalam posisi tengadah menghadap ke arah selatan dengan memakai kaus warna putih, BH cokelat dan celana dalam merah muda.
Yang mencurigakan, polisi menemukan sejumlah luka pada tubuh korban.
"Ditemukan luka di telapak tangan kiri, dagu bagian kiri, leher bagian kiri, pergelangan tangan kiri dan kepala bagian belakang," katanya.
Belum diketahui penyebab luka pada tubuh korban.
Sesosok perempuan misterius ditemukan tewas menggunakan di Pantai Blue Ocean Legian Kuta Bali Sabtu pagi, kondisinya mengerikan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News