Bule Ukraina Pemalsu Dokumen KTP Bali Resmi Tersangka, WN Suriah Menyusul?

Selasa, 14 Maret 2023 – 20:25 WIB
Bule Ukraina Pemalsu Dokumen KTP Bali Resmi Tersangka, WN Suriah Menyusul? - JPNN.com Bali
Kabid Humas Polda Bali Kombes Stefanus Satake Bayu Setianto. Foto: ANTARA/Rolandus Nampu

Tujuan Rodion Kryinin membeli KTP untuk memudahkan segala urusan selama menetap di Bali tanpa perlu memperpanjang izin tinggal.

Rodion Kryinin yang mengaku datang ke Bali untuk menghindari perang yang terjadi di Ukraina rela membayar calo untuk kepentingan pembuatan identitas dengan memalsukan dokumen.

Rodion Kryinin tidak sendiri lantaran ada warga Rusia berinisial MZN melakukan hal serupa, mengurus KTP

dengan memakai jasa calo.

MZN membayar Rp 15 juta untuk mengurus KTP di Kota Denpasar.

Kombes Satake Bayu mengatakan dalam mengusut kasus terhadap dua WNA tersebut, Kejati  dan Polda Bali berbagi peran menangani kasus WNA nakal ini.

Polda Bali fokus menangani dua WNA yang diduga melakukan tindak pidana, sementara Kejati mengurus pihak-pihak yang membantu dua WNA tersebut mengurus dokumen berupa KTP dan KK. (lia/JPNN)

Bule Ukraina pemalsu dokumen KTP dan KK Bali Rodion Kryinin resmi berstatus tersangka, WN Suriah Mohamad Zghaib Nasir yang melakukan hal serupa segera menyusul?

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News