Detik-detik Bule Jerman Tewas Digulung Ombak Pantai Legian, Terdengar Teriakan
Minggu, 12 Maret 2023 – 10:11 WIB
![Detik-detik Bule Jerman Tewas Digulung Ombak Pantai Legian, Terdengar Teriakan - JPNN.com Bali](https://cloud.jpnn.com/photo/bali/news/normal/2023/03/12/petugas-balawista-pantai-legian-memberikan-pertolongan-kepad-yxek.jpg)
Petugas Balawista Pantai Legian memberikan pertolongan kepada bule cewek asal Jerman yang tenggalam saat beranang. Korban dilaporkan tewas saat ditemukan. Foto: Source for JPNN
Petugas Balawista Rudi Saputra segera memanggil temannya Nyoman Suwarna dan Komang Asta untuk segera memberikan pertolongan.
Setelah dicek ternyata tubuh yang mengambang adalah warga asing.
Cewek Jerman itu ditemukan dalam posisi telungkup, kepala menghadap ke arah barat, hanya menggunakan bra serta celana dalam warna hitam.
Korban segera dievakuasi ke pinggir pantai.
Para saksi sempat memberikan bantuan pernapasan dengan memompa dada korban, tetapi tidak ada respons.
Kepolisian mengimbau wisatawan berhati-hati saat beraktivitas di pinggir pantai untuk menghindari jatuhnya korban. (lia/JPNN)
Detik-detik bule Jerman Annika Hermmerling tewas digulung ombak Pantai Legian, terdengar bunyi teriakan dari rombongan pelajar saat korban ditemukan mengambang
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News