2 WNA Aljazair Ini Berbahaya, Ulahnya di Bandara Bali Bikin Penumpang Marah
Senin, 06 Maret 2023 – 06:23 WIB

Dua WNA Aljazair, H. Radhovane Ammalias Ahmad Ridwan, 53, dan Abdel H. Bouadjadja, 29, diamankan Polres Bandara Ngurah Rai karena terlibat pencurian barang milik penumpang. Foto: Source for JPNN
“Keduanya mengaku tidak punya uang untuk kebutuhan hidup selama di Bali. Jadi, terpaksa melakukan pencurian,” ujar Kasat Reskrim Polres Bandara Ngurah Rai Iptu Rionson Ritonga kepada awak media.
Menurutnya, kedua pelaku menggunakan modus mengecek tiket di bandara.
Nah, saat mengetahui korban lengah, pelaku langsung beraksi mencuri barangnya.
Kedua pelaku saat ini masih didalami keterangannya oleh penyidik Polres Bandara Ngurah Rai. (lia/JPNN)
2 warga negara asing (WNA) Aljazair ini berbahaya, ulahnya melakukan pencurian di Bandara Bali bikin penumpang marah
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News