Pemuda NTT Tewas di Jalur Denpasar – Gilimanuk Tabanan, Dugaan Polisi Kuat

Selasa, 06 September 2022 – 06:44 WIB
Pemuda NTT Tewas di Jalur Denpasar – Gilimanuk Tabanan, Dugaan Polisi Kuat - JPNN.com Bali
Polisi melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan maut di di Simpang Penyalin, Banjar Lumajang, Desa Samsam, Kerambitan, Tabanan. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

bali.jpnn.com, TABANAN - Kecelakaan maut terjadi di jalur Denpasar – Gilimanuk, Tabanan, Bali.

Seorang pemuda asal Nusa Tenggara Timur (NTT) yang teridentifikasi bernama Yosef Mabota, 31, tewas seusai terlibat tabrakan di Simpang Penyalin, Banjar Lumajang, Desa Samsam, Kerambitan, Tabanan, Minggu tengah malam (4/9).

Korban yang mengendarai Jupiter MX DK 8487 HG berboncengan dengan Yosafat tewas lantaran mengalami luka robek dahi kanan, punggung tangan kanan, keluar darah dari hidung dan telinga serta cedera kepala berat (CKB).

“Korban meninggal di tempat kejadian perkara (TKP), sedangkan yang dibonceng (Yosafat) mengalami patah tulang kering kaki kanan dan patah paha kanan.

Korban Yosafat dalam keadaan sadar dan mendapat perawatan di BRSUD Tabanan,” ujar Kapolsek Kerambitan AKP Ni Luh Komang Sri Subakti kepada awak media.

Tabrakan maut bermula ketika korban yang mengendarai Jupiter MX datang dari arah Denpasar menuju TKP.

Pada saat bersamaan, melaju mobil misterius dari arah Gilimanuk menuju Denpasar.

Mobil misterius itu berusaha mendahului kendaraan yang ada di depannya sampai melewati as jalan saat melaju di TKP.

Seorang pemuda asal NTT bernama Yosef Mabota tewas di Jalur Denpasar – Gilimanuk Tabanan, dugaan polisi kuat seusai melakukan olah TKP
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News