Bule Kanada Viral Itu Ternyata Aktor Film, Aksinya Berujung Deportasi

Selasa, 26 April 2022 – 04:37 WIB
Bule Kanada Viral  Itu Ternyata Aktor Film, Aksinya Berujung Deportasi - JPNN.com Bali
Aktor film Kanada Jeffrey Douglas Craigen, diamankan Imigrasi dan ditahan di Rudenim Denpasar sebelum dideportasi setelah mengunggah video telanjang di Gunung Batur, Kintamani, Bangli. (Kemenkumham Bali)

bali.jpnn.com, DENPASAR - Jeffrey Douglas Craigen (34), bule asal Kanada yang beraksi konyol menari telanjang di kawasan Gunung Batur segera dideportasi atau diusir dari Indonesia.

Kepastian itu diungkapkan Kepala Kanwil Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Bali, Jamaruli Manihuruk kemarin.

Dalam siaran resminya, Jamaruli menegaskan pihaknya sudah mengamankan dan menginterogasi bule Kanada kelahiran Kota Vancouver.

"Pada hari Senin tanggal 25 April 2022 pukul 09.00 WITA, telah dilakukan pemeriksaan serta pengambilan keterangan kepada WNA bersangkutan," ujar Jamaruli Manihuruk.

Dari hasil pemeriksaan, Douglas diketahui tinggal di Desa Keliki, Tegallalang, Gianyar dan memegang izin tinggal Kunjungan hingga 24 Mei 2022.

"Yang bersangkutan mengunjungi Indonesia untuk berselancar dan berlibur serta mencari pengobatan alternatif penyakit osteoporosis," beber Jamaruli.

Di negara asalnya, Douglas ternyata bukan orang sembarangan.

Sehari-harinya ia berprofesi sebagai aktor film di kanal Netflix dan bintang iklan sejumlah produk komersial.

Bule Kanada yang viral di media setelah mengunggah tarian bugil di Gunung Batur itu ternyata aktor film, aksinya berujung deportasi
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News