Napi Cantik Lapas Singaraja Tenggak Deterjen, Dikenal Ceria dan Rajin Merajut

Karena curiga korban menenggak deterjen, warga binaan segera membunyikan bel darurat untuk meminta pertolongan.
Begitu mendengar bel darurat, petugas lapas langsung mendatangi blok wanita.
Saat itu juga petugas jaga, pengawas, dan perwira di Lapas Singaraja melarikan korban FN ke IGD RSUD Buleleng.
“Korban mendapat perawatan dengan baik di rumah sakit sampai kondisinya pulih.
Hanya saja karena ada deterjen yang masuk ke dalam tubuh, perlu observasi dulu satu malam,” beber Kalapas Mut Zaini.
Kalapas mengaku belum tahu pasti penyebab korban FN melakukan percobaan bunuh diri.
Petugas lapas tidak menyangka korban FN akan melakukan perbuatan tidak terpuji itu.
Pasalnya, korban FN dikenal sebagai warga binaan yang ceria.
Narapidana cantik Lapas Singaraja berinisial FN dilaporkan menenggak deterjen. Beruntung nyawanya berhasil diselamatkan setelah korban dilarikan ke RS Buleleng
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News