Jadi Korban Tabrik Lari di Denpasar, Pria 70 Tahun Asal Surabaya Tewas Mengenaskan

bali.jpnn.com, DENPASAR - Sutan Hadi Gunawan menjadi korban perilaku brutal pengendara mobil di jalanan Kota Denpasar.
Kakek 70 tahun itu tewas mengenaskan setelah jadi korban tabrak lari di Jalan Imam Bonjol, tepat di depan Toko Ratnadi, sebelah utara traffic light Simpang Jalan Pulau Galang, Pemecutan Kelod, Denpasar.
Korban yang mengalami cedera kepala berat, tewas saat dilarikan ke RSUP Sanglah.
"Korban mengalami cedera kepala berat, dari mulut korban keluar darah, kaki dan tangan lecet," ujar Kasubaghumas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi dikutip dari Radarbali.id.
Menurut Iptu Sukadi, kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 11.45 Wita, Kamis kemarin (26/8) bermula saat korban mengendarai sepeda motor Honda Scoooy DK 2587 ABV.
Korban melaju dari arah utara menuju ke selatan.
Saat bersamaan, melaju mobil dari arah yang sama dengan korban.
Posisi korban sebelum kejadian persis di depan mobil misterius itu.
Seorang kakek berusia 70, Sutan Hadi, menjadi korban tabrak lari di depan Toko Ratnadi. Korban tewas karena mengalami luka berat di bagian kepala
BERITA TERKAIT
- Densus 88 Bekuk 24 Pendukung MIT & ISIS, 2 Buron, Satu Tewas Tertembak
- Kabar Duka, Fawwaz Amroni Tewas, Kondisinya Mengenaskan
- Prajurit TNI Tewas Dikeroyok Pengunjung Kafe, Polisi Langsung Bergerak
- Polisi Ungkap Kekejaman KKB Habisi Sopir Truk, Sungguh Keji Tidak Manusiawi
- Mahasiswa Tabanan Tewas Kecelakaan, Apes Gegara Aksi Ini, Duh
- Toni Tewas Setelah Mobil Terjun ke Sungai, Tubuh Korban Terbakar Oli Panas, Ngeri