Tarik Oknum Polisi Main Pungli di Pelabuhan Gilimanuk, AKBP Adi Wibawa: Pasti Ada Sanksi!
bali.jpnn.com, JEMBRANA - Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa memastikan bakal menindak oknum anggota kepolisian yang tertangkap tangan melakukan pungutan liar (pungli) saat melakukan pengamanan di Pelabuhan Gilimanuk.
“Personil berprestasi kami beri penghargaan. Yang tidak disiplin, pasti kami tindak tegas,” ujar Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa dikutip Radarbali.id.
Salah satu tindakan tegas Kapolres Jembrana terhadap anggotanya yang melanggar adalah memproses dan menindak secara profesional sesuai ketentuan hukum yang berlaku.
“(Yang bersangkutan) kami tarik ke Polres Jembrana untuk memudahkan proses pemeriksaan,” kata AKBP Gede Adi Wibawa.
Selain itu, seluruh personil dalam satu regu saat terjadi dugaan pungutan liar, diperiksa tim Propam Polres Jembrana.
“Saat ini, proses pemeriksaan sedang berlangsung di Propam Polres Jembrana. Jika, nanti terbukti bersalah akan ditindak sesuai tingkat pelanggarannya,” paparnya.
Sementara bagi personil Polres Jembrana yang berprestasi, bakal mendapat penghargaan.
AKBP Gede Adi Wibawa mengatakan, pemberian penghargaan merupakan bentuk apresiasi Polri kepada personi karena sudah melaksanakan tugas dengan baik.
Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa memastikan memberikan sanksi kepada oknum polisi yang melakukan pungli di Pelabuhan Gilimanuk
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News