Arief Poyuono: Keturunan PKI Boleh Jadi Prajurit TNI, Termasuk Anak Koruptor dan KNIL

Sabtu, 02 April 2022 – 18:27 WIB
Arief Poyuono: Keturunan PKI Boleh Jadi Prajurit TNI, Termasuk Anak Koruptor dan KNIL - JPNN.com Bali
Ilustrasi prajurit TNI. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

bali.jpnn.com, JAKARTA - Kebijakan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menghapus larangan anak keturunan PKI menjadi prajurit mendapat respons luar biasa.

Selain dari pengamat militer, kebijakan Jenderal Andika mendapat respons dari tokoh nasional.

Mayoritas mendukung kebijakan tersebut.

Politikus Gerindra Arief Poyuono menyatakan tidak mungkin masalah ideologi bisa diwariskan melalui genetika.

"Masa ideologi kok bisa menurun ke genetika, kan, itu tidak mungkin ," kata Arief Poyuono kepada JPNN.com, Sabtu (2/4).

Menurutnya, anak keturunan PKI sah sebagai  warga negara Indonesia yang tidak pernah dicabut haknya.

Mereka memiliki hak sama dengan warga negara yang lain.

Arief Poyuono menegaskan menjadi prajurit TNI itu perihal membela negara dari ancaman negara asing dan menjaga NKRI.

Politukus Gerindra Arief Poyuono mendukung keputusan Panglima TNI anak keturunan PKI jadi prajurit, termasuk anak mantan koruptor dan KNIL
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News