Pengendara Scoopy DK 2428 PP Tewas Tabrakan di Lampu TL Desa Angantaka, Ada yang Kenal?

Minggu, 02 Januari 2022 – 03:14 WIB
Pengendara Scoopy DK 2428 PP Tewas Tabrakan di Lampu TL Desa Angantaka, Ada yang Kenal? - JPNN.com Bali
Ilustrasi tabrakan lalu lintas. Foto : Pixabay

bali.jpnn.com, BADUNG - Seorang pengendara motor Honda Scoopy DK 2428 PP yang belum diketahui identitasnya tewas mengenaskan di tempat kejadian perkara (TKP).

Korban tewas setelah terlibat kecelakaan maut yang terjadi di simpang lampu merah Desa Angantaka, Abiansemal, Badung, Sabtu (1/1/2022).

“Identitas korban tewas belum diketahui karena di lokasi kejadian tidak ditemukan kartu identitasnya sama sekali,” ujar Kasatlantas Polres Badung AKP Aan Saputra kepada awak media.

Kepolisian, kata dia, masih melacak identitas korban dari kendaraan yang dikendarainya.

“Kepolisian berharap kalau ada yang kenal dengan korban untuk menghubungi kerabatnya,” beber AKP Aan.

Kecelakaan maut yang terjadi sekitar pukul 06.30 WITA bermula saat pengendara tanpa identitas mengendarai Honda Scoopy DK 2428 PP warna merah.

Saat bersamaan, pengendara lain bernama I Gusti Agung Alit Jaya Yusa mengendarai Honda Beat DK 3203 GAG bergerak dari arah barat menuju ke timur.

Sedangkan sepeda motor yang dikendarai Mr X bergerak dari selatan ke utara.

Pengendara Honda Scoopy DK 2428 PP tewas tabrakan di Lampu TL Desa Angantaka, Abiansemal, Badung, Bali. Ada yang kenal?
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News