Dispar Minta Pusat Izinkan Turis Asing Asal Amerika, Australia, Jerman dan Inggris Masuk Bali

Rabu, 17 November 2021 – 03:12 WIB
Dispar Minta Pusat Izinkan Turis Asing Asal Amerika, Australia, Jerman dan Inggris Masuk Bali - JPNN.com Bali
Bedugul, Bali. Foto: JPG

bali.jpnn.com, DENPASAR - Plt Kadispar Bali Tjok Bagus Pemayun di Denpasar mengusulkan kepada pemerintah pusat agar masa karantina turis asing yang berlibur ke Pulau Dewata cukup hanya satu hari.

Langkah ini untuk menjaring minat turis asing berlibur ke Bali.

Kebijakan ini juga untuk mengimbangi industri pariwisata sejumlah negara Asia yang menerapkan zero karantina.

Seperti Thailand, Maladewa dan Qatar.

Untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara, Provinsi Bali juga mengusulkan lima negara tambahan setelah 19 negara yang sudah diizinkan masuk ke Indonesia, khususnya Bali.

Kelima negara tersebut adalah Australia, Amerika Serikat, Rusia, Jerman dan Inggris.

“Ini untuk mendongkrak kunjungan wisatawan dari negara tersebut,” ujar Plt Kadispar Bali Tjok Bagus Pemayun.

Yang jelas, langkah antisipasi dilakukan Dinas Pariwisata Bali menyambut musim liburan Natal dan Tahun Baru 2021 yang akan berlangsung sebulan lagi.

Dispar Bali minta pemerintah pusat izinkan turis asing asal Amerika, Australia, Jerman dan Inggris masuk Bali
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News