Bali Bisa Tiru Thailand dan Maldives saat Buka Pintu Masuk Turis Asing

bali.jpnn.com, DENPASAR - Airline Operator Committee, Made Juli, mengatakan Provinsi Bali sudah cukup lama absen dari aktivitas pariwisata dunia.
Kondisi ini menimbulkan dampak yang sangat luas terhadap kehidupan perekonomian masyarakat Pulau Dewata.
“Untuk memulihkan ekonomi masyarakat Bali, hanya satu yang harus dilakuan yaitu membuka pariwisata Bali untuk wisatawan mancanegara,” ujar Made Juli.
Sebagai perbandingan, ada beberapa negara yang sudah membuka pariwisatanya.
Seperti Thailand, Maldives, dan Uni Emirat Arab.
Salah satu penerbangan yaitu Turkish Airline selama masa pandemi, tetap melakukan penerbangan ke 106 negara.
“Dibeberapa negara bahkan tidak menerapkan karantina seperti yang diterapkan pemerintah Indonesia,” bebernya.
Oleh sebab itu, Airline Operator Committee meminta pemerintah provinsi Bali membuat buku panduan atau SOP bersama penanganan wisatawan asing yang berlibur ke pulau seribu pura.
Airline Operator Committee menyarankan Bali meniru Thailand, Maldives dan UEA yang tetap membuka pariwisata meski masih pandemi dengan syarat ketat
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News