Belanja Oleh-oleh Turis Domestik Mencapai Jutaan, Pelaku Wisata Senyum Semringah
bali.jpnn.com, DENPASAR - Libur Lebaran 2024 hampir berakhir.
Kabar baiknya, para turis domestik itu mengeluarkan uang jutaan rupiah saat berwisata ke Bali.
Uang jutaan itu habis untuk akomodasi wisata, makan dan minum, tiket masuk objek wisata hingga untuk beli oleh-oleh.
Anita, 38, turis domestik asal Jakarta mengaku mengeluarkan uang Rp 6 juta untuk membeli oleh-oleh.
“Ini tempat belanja terakhir, tadi sudah beli kopi dan makanan, kalau disini beli pakaian, habis berapanya tadi di Khrisna dan ini Joger habis Rp 6 jutaan,” kata Anita di Pabrik Kata-kata Joger, Badung, Bali.
Menurut Anita, nominal tersebut adalah nilai yang sesuai untuk produk-produk yang dibeli di Bali. Apalagi berwisata ke Bali tidak dapat dilakukan setiap hari sehingga momentum ini ingin dimanfaatkan dengan baik.
Turis domestik lainnya, yaitu Sandi, 37, yang datang bersama istri dan anaknya bahkan membawa pulang oleh-oleh yang dibungkus kardus karena jumlahnya besar.
“Ini beli sandal 12 pasang, baju kaos empat buah, dan topi dua buah, pokoknya kalau habis uang lumayan lah Rp 1 jutaan,” ujar Sandi yang mengaku asal Manado, Sulut itu.
Belanja Oleh-oleh turis domestik saat berlibur ke Bali pada momen Lebaran 2024 mencapai jutaan, pelaku wisata senyum semringah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News