1,3 Juta Turis Berwisata ke Bali, Imigrasi Update Autogate Bandara Ngurah Rai
Kedatangan wisman tersebut turut mendorong capaian Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) Imigrasi Ngurah Rai yang menembus Rp 483,5 miliar.
Suhendra menambahkan saat ini proses kedatangan wisman ke Indonesia makin mudah dengan berbagai inovasi dari Direktorat Jenderal Imigrasi.
Seperti pengajuan visa yang dilakukan secara online serta adanya autogate pada terminal kedatangan Internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai.
“Kami menyediakan 30 autogate di terminal kedatangan yang dapat digunakan.
Dengan penggunaan autogate, diharapkan lalu lintas pemeriksaan keimigrasian menjadi makin efektif, efisien dan lancar,” kata Suhendra.
30 autogate ini dapat dimanfaatkan oleh WNI (semua jenis paspor), WNA (paspor elektronik) pemegang e-VoA, e-Visa, KITAS, KITAP, serta negara subjek BVK yang sudah melakukan registrasi pada laman Imigrasi.
Oleh karena itu, Suhendra menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada jajarannya yang telah bekerja keras mendukung mewujudkan Imigrasi Ngurah Rai yang makin PASTI dan Ber-Akhlak. (lia/JPNN)
1,3 juta turis berwisata ke Bali dalam triwulan I 2024, Imigrasi Ngurah Rai update pemasangan mesin autogate di Bandara Gusti Ngurah Rai
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News