Emirates A380 Cetak Rekor di Bali, 100 Hari Angkut 118 Ribu Penumpang
![Emirates A380 Cetak Rekor di Bali, 100 Hari Angkut 118 Ribu Penumpang - JPNN.com Bali](https://cloud.jpnn.com/photo/bali/news/normal/2023/06/01/pesawat-komersial-terbesar-saat-ini-a380-milik-maskapai-emir-kzqj.jpg)
bali.jpnn.com, DENPASAR - Keputusan maskapai Emirates melayani penerbangan sejumlah negara ke Bandara Ngurah Rai, Bali, dengan pesawat raksasa Airbus A380 membawa berkah.
Otoritas Bandara Ngurah Rai mencatat Airbus A380 selama 100 hari beroperasi telah mengangkut 118.783 penumpang.
Pesawat Airbus A380 melayani rute Dubai – Bali – Dubai dan beroperasi secara regular sejak 1 Juni 2023 lalu.
Airbus A380 terbang setiap hari dengan frekuensi dua kali, yakni satu kali mendarat (Dubai-Bali) dan satu kali berangkat (Bali-Dubai).
General Manager Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Handy Heryudhitiawan mengatakan sejak 1 Juni – 8 September 2023, Airbus A380 telah melakukan 200 pergerakan pesawat.
Perinciannya, dari 118 ribu penumpang yang diangkut terdiri dari 58.938 penumpang datang dan 59.845 penumpang berangkat.
“Pesawat A380 tercatat 100 kali melakukan lepas landas dan 100 kali melakukan pendaratan di Bandara I Gusti Ngurah Rai,” ujar Handy Heryudhitiawan.
Dengan frekuensi terbang dua kali dalam satu hari berangkat dan datang, angka keterisian atau load factor pesawat A380 yang mencapai 98 persen dengan rata-rata pelayanan kepada 602 penumpang per penerbangan.
Pesawat terbesar milik maskapai Emirates A380 mencetak rekor, dalam 100 hari berhasil mengangkut 118 ribu penumpang
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News