Rusia Siap Mendatangkan Warganya Lebih Banyak ke Bali, Sentil VoA & Persahabatan 2 Negara

Sabtu, 01 April 2023 – 16:58 WIB
Rusia Siap Mendatangkan Warganya Lebih Banyak ke Bali, Sentil VoA & Persahabatan 2 Negara - JPNN.com Bali
Menteri Kehakiman Rusia Konstantin Anatolievich Chuychenko memberikan keterangan kepada awak media seusai bertemu dengan Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H. Laoly kemarin. Foto: ANTARA/Genta Tenri Mawangi

bali.jpnn.com, NUSA DUA - Menteri Kehakiman Rusia Konstantin Anatolievich Chuychenko menyatakan VoA merupakan mekanisme yang dapat memudahkan turis untuk berkunjung.

Menurut Konstantin Anatolievich Chuychenko, VoA memudahkan kerja sama antarnegara, terutama terkait penindakan kejahatan lintas batas.

"VoA ini mekanisme yang penting untuk memudahkan kunjungan wisatawan sekaligus memudahkan dua negara untuk menindak kejahatan, karena ada informasi kunjungan yang dapat diberikan masing-masing negara," kata Anatolievich Chuychenko di Nusa Dua, Badung, Bali.

Anatolievich Chuychenko mengeklaim kunjungan warga negara asing (WNA) berkebangsaan Rusia ke Indonesia, khususnya Bali, pada masa setelah pandemi justru lebih rendah dibandingkan saat sebelum pandemi.

"Sebelum pandemi, ada lebih dari 100.000 orang. Sekarang jumlahnya kurang dari itu," kata Anatolievich Chuychenko.

Oleh karena itu, dia mengatakan siap membantu Indonesia untuk meningkatkan jumlah turis asing dari negaranya berkunjung ke Tanah Air.

"Mempertimbangkan persahabatan dua negara, kami berkewajiban melakukan apapun agar wisatawan yang datang bisa tambah dua kali lipat ke depannya," ujar Anatolievich Chuychenko.

Pemerintah Indonesia sampai saat ini masih mengkaji usulan Gubernur Bali Wayan Koster untuk mencabut fasilitas visa on arrival (VoA) warga negara asing (WNA) asal Rusia dan Ukraina.

Rusia siap membantu Indonesia dengan mendatangkan warganya lebih banyak ke Bali, sentil VoA & persahabatan 2 negara yang terbangun sejak lama
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News