Bali Masih Incar Turis China Isi Libur Akhir Tahun, Australia Mendominasi

Selasa, 06 Desember 2022 – 18:09 WIB
Bali Masih Incar Turis China Isi Libur Akhir Tahun, Australia Mendominasi - JPNN.com Bali
Turis China berwisata ke Taman Ayun, Mengwi, Badung, sebelum pandemi covid-19 datang. Foto: ANTARA/Adhi Prayitno

bali.jpnn.com, DENPASAR - Jumlah kunjungan turis asing ke Pulau Bali pada akhir 2022 bisa tetap dipertahankan menyentuh angka 11 – 12 ribu orang per hari.

Dinas Pariwisata Bali optimistis angka tersebut bisa dipertahankan meski sejumlah event internasional, seperti KTT G20, telah berakhir.

“Kunjungan turis asing melalui bandara sampai saat ini masih tetap ramai,” ujar Kadis Pariwisata Bali Tjok Bagus Pemayun di Denpasar, Selasa (6/12).

Menurutnya, saat ini rata-rata jumlah kedatangan turis asing ke Bali melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai sudah di atas 10 ribu orang per hari.

Oleh karena itu, Dispar Bali berharap turis China bisa segera berlibur ke Pulau Dewata.

"Kami berharap wisatawan dari China bisa segera ke Bali.

Kami juga sudah berkomunikasi dengan pihak Konsulat Jenderal China di sini agar bisa turut mendorong," ucap Tjok Bagus Pemayun.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Bali jumlah wisatawan mancanegara yang datang langsung ke Pulau Dewata pada Oktober 2022 sebanyak 305.244 kunjungan.

Dinas Pariwisata Bali masih mengincar turis China untuk mengisi momen libur akhir tahun, sementara ini wisman Australia masih mendominasi
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia