Media Asing Unggah Aksi Aktor Spiderman Andrew Garfield Liburan di Bali

bali.jpnn.com - Bali kembali jadi rujukan bintang hiburan dunia untuk berlibur.
Baru-baru ini Andrew Garfield yang memerankan Peter #3 di Spider-Man: No Way Home terlihat menikmati momen liburan di Pulau Dewata.
Hal itu diketahui dari sejumlah unggahan foto mantan pacar aktris Emma Stone di sejumlah akun media sosial.
Satu set foto dibagikan pemilik akun Twitter @endruu berjudul,” “Peter Parker (Andrew Garfield) menyembuhkan di Bali.”
Foto-foto itu menunjukkan Andrew Garfield tengah berada di pantai, memegang papan selancar dan tersenyum dengan sesama peselancar.
Ada juga foto dengan penggemar, terlihat tersenyum lebar saat mereka meniru pose Spiderman yang ikonik.
Di foto lain salah satu akun Twitter, Andrew Garfield juga terlihat berpose dengan beberapa anak kecil bule yang akan berselancar.
Dilansir dari media asing Coconut yang menyadur dari Film Updates, unggahan foto yang menggambarkan sosok bintang film dunia itu dibanjiri like dan mendapat 86,7 ribu komentar bernada positif.
Media asing Coconut mengunggah aksi aktor Spiderman Andrew Garfield saat tengah liburan di Bali, dia terlihat sangat begitu menikmati
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News