Menteri Sandi Ingatkan Turis Asing di Bali Tidak Bikin Masalah
![Menteri Sandi Ingatkan Turis Asing di Bali Tidak Bikin Masalah - JPNN.com Bali](https://cloud.jpnn.com/photo/bali/news/normal/2022/03/01/bripka-made-sudira-saat-mengingatkan-5-turis-asing-saat-samb-ojvr.jpg)
bali.jpnn.com, DENPASAR - Menteri Pariwisata dan Ekonomi (Menparekraf) Sandiaga Uno menginginkan turis asing yang berwisata ke Bali tidak menciptakan problem seperti kemacetan, sampah, dan polusi.
Menteri Sandi ingin Bali menjadi destinasi wisata yang mengedepankan pariwisata berkualitas, berkelanjutan, dan berbasis komunitas.
“Rata-rata wisatawan mancanegara (wisman) memberikan respons yang sangat positif saat berkunjung ke Bali,” ujar Menteri Sandi.
Sejumlah turis asing diketahui terpaksa diberi tindakan deportasi lantaran melukai adat dan tradisi
Per hari ini, 30-40 persen kunjungan turis asing ke Bali lebih tinggi dibandingkan dengan saat sebelum pandemi Covid-19.
Sedangkan untuk wisatawan nusantara mencapai 70 persen dibanding sebelum pandemi Covid-19.
Kemenparekraf mendorong sejumlah destinasi baru, seperti desa wisata dan wisata olahraga untuk memastikan Bali sebagai ikon pariwisata Indonesia.
Salah satu program terobosan baru yang sedang didorong ialah famtrip atau perjalanan wisata untuk mengenalkan potensi pariwisata di Indonesia bagi wisatawan nusantara (wisnus).
Menparekraf Sandiaga Uno mengingatkan turis asing di Bali tidak bikin masalah selama berlibur di Pulau Dewata
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News