Puncak Arus Balik Kemarin, 20 Ribu Orang Tinggalkan Bali Melalui Bandara

Senin, 09 Mei 2022 – 14:29 WIB
Puncak Arus Balik Kemarin, 20 Ribu Orang Tinggalkan Bali Melalui Bandara - JPNN.com Bali
Puncak arus balik libur Lebaran 2022 di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, diprediksi terjadi Minggu kemarin (8/5) dengan prediksi penumpang lebih dari 20 ribu orang yang meninggalkan Pulau Dewata lewat udara. FOTO:ANTARA/Pande Yudha

bali.jpnn.com, DENPASAR - Puncak arus balik Libur Lebaran 2022 di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, diprediksi terjadi Minggu kemarin (8/5).

Selama arus balik berlangsung, lebih dari 20 ribu orang penumpang berbondong-bondong meninggalkan Pulau Dewata melalui udara.

Stakeholder Relation Manager PT Angkasa Pura 1 Bandara Ngurah Rai Taufan Yudhistira mengatakan lonjakan penumpang selama arus balik meningkat dibanding dengan hari-hari biasanya.

Kepadatan penumpang terjadi sejak Sabtu (7/5), tetapi puncak arus balik diprediksi terjadi pada Minggu (8/5).

"Meski Sabtu sudah terjadi penumpukan penumpang, tetapi puncak arus balik diprediksi terjadi pada Minggu (8/5) dengan prediksi penumpang lebih dari 20 ribu yang meninggalkan Bali," ujar Taufan Yudhistira.

Pada Jumat (6/5) tercatat penumpang yang meninggalkan Bali melalui Bandara Ngurah Rai mencapai 19.239 orang, sedangkan penumpang yang tiba tercatat 11.758 orang.

"Untuk mengurai penumpukan penumpang di Bandara Ngurah Rai, para penumpang yang hendak pulang ke daerah masing-masing diimbau untuk lebih awal memesan tiket online, dokumen, dan aplikasi peduli lindungi," katanya.

Taufan menambahkan hal tersebut dilakukan untuk menghindari kerumunan, sedangkan pihak bandara tetap menempelkan stiker jaga jarak di beberapa tempat duduk.(antara/lia/jpnn)

Puncak arus balik melalui Bandara Ngurah Rai diprediksi terjadi kemarin, 20 ribu orang berbondong-bondong tinggalkan Bali

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News