NTT Miniatur Bencana, Siapkan Wisata Aman Bencana. Seperti Ini Detilnya

Johny mengatakan, pihaknya akan mendorong agar hasil kajian terkait wisata aman bencana ini menjadi produk regulasi yang bisa diimplementasi di setiap kabupaten/kota.
"Apakah nanti dalam bentuk pergub, perda, sehingga bisa diterapkan dan membuat wisatawan bisa merasa yakni bahwa meskipun NTT ini langganan bencana tetapi bisa berwisata dengan aman," katanya.
Ia menambahkan agar penerapan wisata aman bencana dapat berjalan baik maka sangat dibutuhkan peran serta semua pihak seperti pemerintah, pelaku industri wisata, perguruan tinggi, media massa, dan komunitas.
"Berbagai stakeholder ini memang harus berjalan bersama-sama agar pembangunan pariwisata kita bisa mencapai target yang diharapkan," katanya. (antara/ket/JPNN)
Nusa Tenggara Timur (NTT) sebagai miniatur bencana Tanah Air, sat ini tengah menyiapkan wisata aman bencana. Seperti ini detilnya
Redaktur & Reporter : Ni Ketut Efrata Fransiska
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News