PICA Festival Kembali Bergulir, Diramaikan 100 Pelaku UMKM, Catat Jadwalnya

Untuk UMKM kuliner, dalam sehari rata-rata setiap stan meraup omzet Rp 5 juta-Rp 10 juta saat itu.
Sebelumnya, Gubernur Bali Wayan Koster meminta ajang PICA Festival 2025 diisi oleh produk UMKM lokal Bali.
Hal ini dilontarkan Koster saat menerima panitia PICA Fest 2025.
“Jadi harus dipastikan produk yang ada di PICA Fest adalah produk lokal Bali, UMKM lokal Bali, nanti harus bagus kurasinya,” ujar Gubernur Koster.
Selain memastikan hanya menjual produk lokal, Koster meminta penyelenggaraan festival tahun ini fokus pada masalah sampah yang berpotensi besar di acara dengan ribuan pengunjung ini.
“Pastikan pula untuk meminimalkan atau kalau bisa meniadakan sampah plastik, sehingga residu yang akan dikirim ke TPA bisa lebih sedikit,” ucap Koster.
Pemprov Bali berharap agenda generasi muda ini mampu menjadi salah satu corong bagi kebijakan Surat Edaran (SE) Gubernur Bali Nomor 9 Tahun 2025 tentang Gerakan Bali Bersih Sampah.
Terutama pembatasan penggunaan air minum dalam kemasan plastik (AMDK) dengan ukuran di bawah 1 liter.
PICA Fest 2025 diramaikan 100 pelaku UMKM pakaian, mayoritas produk lokal, serta stan makanan dan minuman yang mengakomodasi kuliner lokal.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News