Kemdiktisaintek Dukung Program Koster Satu Keluarga Satu Sarjana, Sentil SDM Bali

Senin, 28 April 2025 – 09:56 WIB
Kemdiktisaintek Dukung Program Koster Satu Keluarga Satu Sarjana, Sentil SDM Bali - JPNN.com Bali
Gubernur Bali Wayan Koster menghadiri wisuda ISTNUBA Denpasar bersama pejabat Kemdiktisaintek. Koster merancang program satu keluarga satu sarjana untuk meningkatkan SDM Bali. Foto: ANTARA/HO-Pemprov Bali

bali.jpnn.com, DENPASAR - Kebijakan Gubernur Bali Wayan Koster menggagas program satu keluarga satu sarjana pada 2026 mendapat sambutan positif Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemdiktisaintek).

Kemdiktisaintek menyatakan setuju dan mendukung program satu keluarga satu sarjana di Bali.

“Saya sangat sependapat dengan apa yang disampaikan Gubernur Bali Wayan Koster mengenai program sumber daya manusia unggul di Bali, yakni satu keluarga satu sarjana.

Itu program bagus,” kata Staf Ahli Kemdiktisaintek Muhammad Hasan Chabibie saat Wisuda Program Sarjana Institut Sains dan Teknologi Nahdlatul Ulama Bali (ISTNUBA) di Denpasar kemarin.

Hasan Chabibie mengatakan sains dan teknologi adalah fondasi bagi semua orang untuk saling berkolaborasi dan bekerja membangun Bali.

“Sumber daya manusia Bali harus terus ditingkatkan untuk menghadapi tantangan era modern saat ini,” ujar Hasan Chabibie dilansir dari Antara.

Kemdiktisaintek memuji ide Pemprov Bali dalam upaya meningkatkan sumber daya manusia unggul melalui perguruan tinggi.

Hasan Chabibie berpesan agar kampus dapat melahirkan sains, teknologi, dan riset yang bisa berdampak pada program pembangunan di daerah.

Kemdiktisaintek menyatakan setuju dan mendukung program satu keluarga satu sarjana di Bali yang digagas Gubernur Wayan Koster
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News