Puncak Mudik 2025 Berbarengan Nyepi Bikin Polisi Pusing, AKBP Endang Blak-blakan

Kepolisian juga gencar juga melakukan sosialisasi agar masyarakat yang hendak mudik tidak berbarengan dengan Nyepi.
“Karena pada hari raya itu, pelabuhan akan ditutup sesuai aturan Nyepi," ujar AKBP Endang.
Dandim 1617 Jembrana Letkol Infanteri M. Adriansyah mengatakan seluruh pihak terkait sudah melakukan inovasi agar tidak muncul gangguan keamanan saat arus mudik dan Nyepi.
"Sekarang yang harus dilakukan adalah koordinasi yang terus menerus antar pihak terkait, agar arus mudik dan Nyepi berjalan aman sesuai harapan," ucap Letkol Andriansyah.
Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan mengatakan pihaknya sudah menyiapkan sejumlah fasilitas untuk menunjang kelancaran arus mudik seperti kantong parkir dan posko kesehatan.
"Kabupaten Jembrana dengan Pelabuhan Gilimanuknya menjadi jalur utama arus mudik Hari Raya Idulfitri.
Kami dari Pemkab Jembrana memberi dukungan agar arus mudik lancar," ujar Bupati Kembang Hartawan.
Rapat koordinasi gabungan ini menghasilkan sejumlah kesepakatan.
Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto mengatakan pengamanan Hari Raya Nyepi dan Idulfitri yang waktunya berdekatan menjadi tantangan pihak kepolisian.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News