Bali Kesulitan Bawa Pulang 2 PMI Buleleng Jadi Korban TPPO di Myanmar, Duh
Namun, setelah itu tidak bisa dihubungi.
Belakangan ada video beberapa korban dan foto KTP bersangkutan berada di Myanmar dengan pengakuan mendapat perlakuan yang tidak baik.
Kadek Putu Sugiarta mewakili keluarga Ketut Alit pun melaporkan ke Polres Buleleng terkait indikasi menjadi korban TPPO.
Sekda Bali khawatir apabila pemerintah memulangkan dua PMI Buleleng diduga korban TPPO itu nantinya muncul lagi kasus serupa.
Bisa saja masyarakat tidak takut menggunakan agen ilegal untuk berangkat keluar negeri karena jika ada masalah ada tameng dari pemerintah.
“Posisi kami susah, tidak kami biayai nanti dibilang masyarakat tidak ada bantuan dari pemprov.
Namun, kalau dibiayai orang akan berangkat terus ke luar negeri melalui jalur-jalur ilegal karena berpikir tidak apa-apa karena pemprov memulangkan,” ujar Sekda Bali Dewa Indra.
Oleh karena itu, kata Sekda Dewa Indra, Pemprov Bali lebih mengutamakan upaya mengenalkan agen resmi ke calon PMI.
Pemprov Bali dalam posisi serba dilema memulangkan dua pekerja migran Indonesia (PMI) asal Buleleng yang diduga menjadi korban TPPO di Myanmar
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News