BMKG Denpasar: Gempa Gianyar Tergolong Dangkal, Dipicu Aktivitas Sesar Aktif di Darat

Sabtu, 07 September 2024 – 15:17 WIB
BMKG Denpasar: Gempa Gianyar Tergolong Dangkal, Dipicu Aktivitas Sesar Aktif di Darat - JPNN.com Bali
Ilustrasi gempa yang terjadi di Gianyar, Bali pada pukul 09.41 WITA berkekuatan M 4.9. Foto: BMKG Denpasar

Pada skala tersebut getaran dirasakan nyata dalam rumah dan terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.

Sebagai gambaran skala III-IV itu dirasakan oleh orang banyak dalam rumah dan di luar oleh beberapa orang, gerabah pecah, jendela/pintu berderik, dan dinding berbunyi.

Selain di Gianyar, gempa tektonik itu juga terasa di Kabupaten Tabanan, Badung, Kota Denpasar, Klungkung.

Getaran gempa juga terasa di Kota Mataram, Lombok Timur, Lombok Tengah, dan Lombok Barat, NTB dengan skala III MMI.

Sampai saat ini belum ada laporan dampak kerusakan akibat gempa Gianyar.

Kepala Pelaksana BPBD Bali Made Rentin mengatakan saat ini tim sedang melakukan kajian cepat di kabupaten/kota untuk melihat dampak gempa Gianyar.

“Saat ini sedang dilakukan kaji cepat dan asesmen awal dengan mengumpulkan data dan informasi dari seluruh BPBD kabupaten/kota se-Bali,” kata Made Rentin.

Berdasar informasi awal, di Kabupaten Gianyar terjadi kerusakan ringan berupa tembok retak dan genteng jatuh di bangunan milik Dinas Pariwisata Gianyar.

Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah III Cahyo Nugroho mengatakan gempa Gianyar tergolong gempa dangkal yang berpusat di darat.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News