BATIC 2024 di Bali Fokus Bahas Kemajuan Teknologi & Transformasi Digital

Sabtu, 24 Agustus 2024 – 22:02 WIB
BATIC 2024 di Bali Fokus Bahas Kemajuan Teknologi & Transformasi Digital - JPNN.com Bali
Drektur Digital Business Telkom Muhamad Fajrin Rasyid memberikan paparan terkait peran Web3 dalam mendorong transformasi digital di Indo-Pasifik pada 2023 lalu. Foto: Telkom

“Melalui BATIC, kami berharap dapat mewujudkan visi TelkomGroup bersama dengan pelaku industri telekomunikasi lainnya, bersama-sama turut mendorong inovasi dan pertumbuhan di industri telekomunikasi global,” kata Budi Satria Dharma Purba.

BATIC 2024 akan dihadiri peserta dari 40 negara, menjadi wadah global peserta bertukar kreativitas dan berbagi ide, serta mengikuti diskusi menarik dengan topik seputar industri digital dan telekomunikasi.

Beberapa agenda utama dari penyelenggaraannya tahun lalu, seperti kolaborasi dengan ITW Global Leaders Forum (GLF) memberikan exposure dan cakupan luas untuk acara ini.

Keterlibatan anggota maupun pendiri GLF memperkuat pentingnya kolaborasi global, kompatibilitas, dan cakupan teknologi dalam ekosistem telekomunikasi.

Momen lainnya adalah peluncuran TNeX oleh Telin, sebuah platform terbuka inovatif yang dirancang untuk memberikan solusi digital bagi konektivitas yang cepat dan instan.

Peluncuran ini sebagai wujud komitmen berkelanjutan Telin guna mendukung inisiatif TelkomGroup dalam meningkatkan konektivitas dan layanan digital. (lia/JPNN)

BATIC 2024 akan kembali mempertemukan para pelaku industri telekomunikasi, komunitas, dan expert telco global dari seluruh dunia.

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News