Kajati Ketut Sumedana & Pj Gubernur Bali Tes Capim KPK Hari Ini
Tampak pula Wakil Ketua KPK Johanis Tanak, Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron, Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan dan mantan Juru Bicara KPK Johan Budi.
Ada juga Deputi Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat KPK Wawan Wardiana dan mantan Kapolda Lampung Irjen (Purn) Ike Edwin.
Sebelumnya, Panitia Seleksi (Pansel) Calon Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK Periode 2024–2029 mengumumkan nama-nama yang lulus seleksi administrasi pada Rabu lalu (24/7).
Ketua Pansel Capim dan Dewas KPK Yusuf Ateh mengatakan jumlah peserta yang dinyatakan lulus seleksi administrasi capim KPK sebanyak 236 orang atau mencakup 74 persen dari 318 pendaftar.
Untuk peserta yang dinyatakan lulus seleksi calon dewas KPK sebanyak 146 orang atau mencakup 71 persen dari total 207 pendaftar. (lia/JPNN)
Satu nama yang muncul sejak awal adalah Kepala Kejati Bali Ketut Sumedana, sementara yang cukup mengejutkan adalah nama Pj Gubernur Bali Sang Made Mahendra Yasa
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News