REI Bali: Program Tapera Bagus, tetapi Pengelolaan Dana Harus Transparan
bali.jpnn.com, DENPASAR - Ketua Asosiasi Pengusaha Real Estate Indonesia (REI) Bali AA Made Setiawan mengatakan program Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) sangat bagus dan positif.
Pasalnya, program ini membantu masyarakat khususnya pekerja untuk memiliki rumah.
Apalagi backlog dengan jumlah rumah yang dimiliki rumah tangga di tanah air, tergolong tinggi.
Namun, program tersebut harus dibarengi dengan komitmen transparansi untuk meyakinkan masyarakat terkait pengelolaan dana.
"Apabila Tapera berjalan, saya berharap biar berjalan transparan dan masyarakat tidak diberatkan," kata Ketua REI Bali Anak Agung Made Setiawan.
Oleh karena itu, Anak Agung Made Setiawan berharap perlu dilakukan upaya sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya menabung melalui Tapera.
Harapannya tidak terjadi informasi simpang siur hingga menimbulkan pro dan kontra.
"Program Tapera sangat mendidik masyarakat atau karyawan untuk belajar menabung atau menyisihkan uangnya sehingga suatu saat bisa menjadi banyak atau bisa dipakai uang muka pembelian rumah, sangat mendidik itu," kata Anak Agung Made Setiawan.
Ketua REI Bali AA Made Setiawan mengatakan program Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) sangat bagus dan positif, tetapi pengelolaan dana harus transparan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News