Driver Konvensional di Kawasan Wisata Lovina Buleleng Mengeluh, Dispar Angkat Bicara
bali.jpnn.com, BULELENG - Driver konvensional yang mangkal di Kawasan Wisata Lovina, Buleleng, Bali, mengeluh.
Mereka mengeluhkan kehadiran para ojek online (Ojol) yang marak di Buleleng belakangan ini.
Dampaknya sangat terasa, penumpang mulai berkurang dan memilih transportasi online daripada konvensional.
Pendapatan para driver konvensional pun terganggu.
Keluhan para driver konvensional ini menarik perhatian Dinas Pariwisata Buleleng.
Menurut Kadispar Buleleng Gede Dody Sukma Oktiva Askara, transportasi berbasis digital telah merata, tersebar di seluruh wilayah Bali utara.
Tarif transportasi online yang lebih rendah dibandingkan konvensional menjadi pemicu.
Hal ini menimbulkan permasalahan bagi masyarakat Buleleng yang bergerak di sektor transportasi pariwisata, karena menurunnya pendapatan dari transportasi konvensional.
Para driver konvensional di Kawasan Wisata Lovina Buleleng mengeluh lantaran kalah bersaing dengan transportasi online, Dispar langsung cari solusi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News