Puncak Arus Balik Lebaran 2024, 130.554 Pemudik dari Jawa Menyeberang ke Bali

Selasa, 16 April 2024 – 06:46 WIB
Puncak Arus Balik Lebaran 2024, 130.554 Pemudik dari Jawa Menyeberang ke Bali - JPNN.com Bali
Penumpang sepeda motor antre masuk kapal feri di dermaga Pelabuhan Ketapang Banyuwangi, Jawa Timur. Senin (15/4). Foto: ANTARA/Novi Husdinariyanto

bali.jpnn.com, DENPASAR - Puncak Arus Balik Lebaran 2024 sepertinya telah berlalu.

PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry Cabang Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur mencatat sebanyak 130.554 orang menyeberang ke Bali melalui Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana.

Jumlah tersebut tercatat selama tiga hari arus balik Lebaran 2024.

"Peningkatan penumpang kapal feri dari Ketapang ke Gilimanuk pada arus balik Lebaran hari ini (H+4) diperkirakan mengalami peningkatan sekitar 30 persen dari realisasi produksi penumpang 54.804 orang," ujar General Manajer PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Ketapang-Gilimanuk Syamsudin.

Pada H+1 Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah tercatat sebanyak 34.025 orang penumpang kapal feri menyeberang dari Ketapang ke Gilimanuk.

Pada Jumat (13/4) atau H+2 meningkat menjadi 41.725 orang dan H+3 Minggu (14/4) kembali terjadi peningkatan penumpang feri, yakni 54.804 orang.

Berdasar data Posko ASDP Gilimanuk, sejak 31 Maret - 10 April 2024 atau H-10 hingga Hari Lebaran (H1) pemudik menyeberang dari Pelabuhan Gilimanuk (Bali) ke Pelabuhan Ketapang mencapai 487.014 orang.

Dengan demikian, jumlah pemudik kembali ke Pulau Bali sampai dengan H+3 Lebaran baru sekitar 27 persen atau 130.554 orang.

Puncak arus balik Lebaran 2024, 130.554 pemudik dari Pulau Jawa menyeberang ke Bali melalui Pelabuhan Ketapang - Gilimanuk
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News