Info Mudik 2024: Kapolda Bali Cek Pos Terpadu Lebaran, 2.005 Personel Siaga Penuh

Pada Operasi Ketupat Agung 2024, Polda Bali menyiagakan sebanyak 2.005 personel.
Perinciannya, 450 personel Polda Bali dan 1.555 personel dari Polres jajaran.
Selain 2.005 personel Polda Bali, ada 1.502 personel gabungan dari berbagai instansi pemerintah TNI, Dinas Perhubungan, BPBD, Linmas, Satpol PP, PLN, Angkasa Pura, Basarnas, Pelindo, Dinas PUPR, remaja masjid hingga pecalang desa adat untuk membantu kepolisian.
Ribuan personel tersebut terbagi dalam tujuh satuan tugas (Satgas) dan tersebar di 21 pos pengamanan, 10 pos pelayanan dan tiga pos terpadu di 9 kabupaten/kota di Bali.
Sasaran pengamanan ribuan personel tersebut meliputi 15 terminal, 10 pelabuhan, 16 pasar (tradisional dan modern), 97 objek wisata/rekreasi, 66 mal/pusat perbelanjaan publik dan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai. (lia/JPNN)
Info Mudik 2024: Kapolda Bali Irjen Putra Narendra mengecek Pos Terpadu Lebaran di Pelabuhan Gilimanuk, 2.005 personel berstatus siaga penuh
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News