Kakanwil Pramella Bertemu Ketua PT Denpasar, Komitmen Memperkuat Pelayanan Hukum
bali.jpnn.com, DENPASAR - Kakanwil Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Bali Pramella Yunidar Pasaribu, melakukan kunjungan ke Kantor Pengadilan Tinggi (PT) Denpasar pada hari Rabu (3/4).
Pramella Pasaribu diterima langsung Ketua Pengadilan Tinggi Denpasar H. Mochamad Hatta.
Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas dan kerja sama dalam bidang pelayanan hukum antara Kemenkumham Bali dan Pengadilan Tinggi Denpasar.
Kakanwil Kemenkumham Bali Pramella Pasaribu didampingi Kepala Divisi Administrasi Mamur Saputra, Kepala Divisi Pemasyarakatan I Putu Murdiana serta Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Alexander Palti.
Pramella Pasaribu mengawali dengan memperkenalkan diri sebagai Kakanwil Kemenkumham Bali yang baru sejak resmi dilantik pada 18 Maret 2024.
Kakanwil juga menyampaikan apresiasinya atas kerja sama yang telah terjalin dengan baik antara Kemenkumham Bali dan Pengadilan Tinggi Denpasar selama ini.
Pramella berharap kerja sama ini dapat terus ditingkatkan di masa depan, khususnya dalam bidang pelayanan hukum pada masyarakat.
"Kanwil Kemenkumham Bali dan Pengadilan Tinggi Denpasar memiliki peran penting dalam memberikan pelayanan hukum kepada masyarakat.
Kakanwil Kemenkumham Bali Pramella Pasaribu bertemu Ketua PT Denpasar H. Mochamad Hatta, komitmen memperkuat pelayanan hukum kepada masyarakat
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News