Telkom Tumbuh Positif Sepanjang 2023, Catat Pendapatan Rp 149 Triliun

Senin, 25 Maret 2024 – 21:26 WIB
Telkom Tumbuh Positif Sepanjang 2023, Catat Pendapatan Rp 149 Triliun - JPNN.com Bali
Ilustrasi gedung data center Telkom. Foto: Telkom for JPNN

Pada segmen mobile dan consumer, Telkomsel selaku anak usaha Telkom mencatatkan kinerja positif mencapai Rp 102,4 triliun.

Pencapaian tersebut utamanya didorong oleh pertumbuhan digital business hingga 7,6 persen YoY menjadi Rp 78,5 triliun dengan kontribusi dari total pendapatan sebesar 88 persen dari tahun sebelumnya 81,9 persen.

Implementasi Fixed Mobile Covergence yang ditandai dengan penggabungan usaha IndiHome ke Telkomsel mulai menunjukkan sinyal positif.

Telkomsel kian fokus pada produktivitas market share melalui pendekatan yang berprioritas pada pelanggan dengan mengoptimalkan prinsip Customer Value Management (CVM).

Pada segmen enterprise, perseroan membukukan pendapatan Rp 18,2 triliun.

Telkom terus memperkuat kapabilitas di bisnis cloud melalui kerja sama strategis dengan pemain teknologi global, di samping terus meningkatkan kualitas dalam memberikan solusi digital kepada pelanggan.

Pada segmen enterprise juga meluncurkan Indibiz yang menyasar UKM dengan berbagai solusi yang tersedia, seperti Indibiz Ruko, Indibiz Finance, Indibiz Education, dan Indibiz Hotel.

Selain UKM, Telkom juga fokus menggarap potensi bisnis yang ada di pemerintahan, BUMN, dan korporasi swasta yang dijalankan oleh tujuh Telkom Regional dan unit bisnis.

PT Telkom Indonesia (Persero) mencatatkan pertumbuhan positif sepanjang 2023, catat pendapatan sebesar Rp 149 triliun
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News