Hotman Paris Bela Pengusaha Hiburan & Spa di Bali: Jokowi Harus Menerbitkan Perppu
Sebagai catatan, wisatawan dari Jakarta untuk ke Thailand hanya membutuhkan biaya Rp 1 juta, sedangkan ke Bali habis Rp 1,8 juta.
“Dubai sekarang industri pariwisatanya paling top, menggeser Bali. Pajak alkoholnya nol persen,” kata Hotman.
Hotman menegaskan tidak ada satu pun negara di dunia ini yang menerapkan pajak hiburan setinggi di Indonesia, kecuali Denmark.
Namun, satu hal di Denmark berbeda dengan Indonesia.
“Di Denmark pajaknya memang tinggi, tetapi semuanya gratis, baik rumah sakit maupun Pendidikan, beda dengan Indonesia,” ucapnya.
Oleh karena itu, Hotman terheran-heran UU Nomor 1 Tahun 2022 dan aturan turunan, yakni PP Nomor 35 Tahun 2023, terbit.
“Bagi saya, undang-undang ini keterlaluan, diselipkan oknum DPR dan tidak di notice anggota DPR yang lain.
Pelaku usaha dan masyarakat pun tidak tahu,” katanya blak-blakan.
Pengacara kondang Hotman Paris membela pengusaha hiburan & spa di Bali buntut kenaikan pajak 40 - 75 persen: Presiden Jokowi harus menerbitkan Perppu
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News