KM Binaya Sandar di Pelabuhan Benoa, Polisi Bali Bergerak

Selasa, 21 November 2023 – 21:50 WIB
KM Binaya Sandar di Pelabuhan Benoa, Polisi Bali Bergerak  - JPNN.com Bali
Penumpang KM Binaya turun dari kapal sebelum diperiksa jajaran kepolisian dari Polsek Benoa, Denpasar, kemarin malam. Foto: Humas Polresta Denpasar

bali.jpnn.com, DENPASAR - KMP Binaya sandar di Pelabuhan Benoa, Denpasar, Senin (20/11) malam.

Kapal yang membawa 910 penumpang dan 58 kru itu bersandar setelah menempuh perjalanan dari Labuan Bajo, Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT).

KMP Binaya dengan nakhoda Ahmad bersandar sekitar pukul 22.00 WITA.

Personil Polsek Benoa bekerja sama dengan instansi terkait melakukan pemeriksaan secara cermat dan detail dengan peralatan X- Ray milik Pelindo Benoa.

Pemeriksaan ini untuk memastikan barang bawaan para penumpang turun kapal KM Binaya clerence dari barang terlarang.

“Kami tidak mau sampai ada barang terlarang masuk melalui pelabuhan ini.

Oleh karena itu, kami harus memastikan semua barang penumpang melalui pemeriksaan X-Ray sebelum dibawa oleh pemiliknya,” ujar Perwira Pengawas Polsek Benoa Iptu I Ketut Ramia.

“Ini merupakan standar operasional prosedur (SOP) bagi setiap orang maupun barang yang masuk melalui pelabuhan (harus melalui pemeriksaan)," imbuh Iptu Ramia.

KM Binaya yang berangkat dari Labuan Bajo, NTT, sandar di Pelabuhan Benoa, polisi Bali langsung bergerak
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News