Bali Jadi Pasar Rokok Ilegal, Tim Gabungan Bergerak, Hasilnya Mengejutkan

Senin, 17 Juli 2023 – 11:42 WIB
Bali Jadi Pasar Rokok Ilegal, Tim Gabungan Bergerak, Hasilnya Mengejutkan - JPNN.com Bali
Petugas Satpol PP Kota Denpasar bersinergi dengan Bea Cukai melakukan penertiban penjual rokok ilegal tanpa cukai di wilayah Kota Denpasar. Foto: ANTARA/HO-Pemkot Denpasar.

Menurut AA Ngurah Bawa Narendra, saat ini marak dijumpai peredaran rokok tanpa cukai di masyarakat.

Oleh karena itu, melalui penertiban ini penjual dan masyarakat diharapkan tidak lagi menjual dan membeli rokok tanpa cukai tersebut.

"Beberapa minggu terakhir kami bersama Bea Cukai menggelar sidak dan penertiban penjual rokok tanpa cukai," ujar AA Ngurah Bawa Nerendra.

AA Ngurah Bawa Nerendra menegaskan, penertiban ini dilaksanakan bukan hanya untuk mencari kesalahan masyarakat.

Menurutnya, penertiban ini juga untuk memberikan edukasi dan pemahaman bahwa rokok tanpa cukai tersebut ilegal dan dilarang.

Pedagang yang kedapatan masih menjual rokok ilegal tanpa cukai diberikan teguran serta dilaksanakan penyitaan oleh Bea Cukai.

Rokok ilegal itu kemudian bakal dimusnahkan oleh tim Bea Cukai.

"Kami berharap sekaligus mengimbau kepada pedagang dan masyarakat agar ke depannya tidak lagi menjual atau membeli rokok ilegal tanpa cukai.

Bali kini menjadi pasar rokok ilegal, tim gabungan Satpol PP Denpasar dan Bea Cukai langsung bergerak, hasilnya mengejutkan
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News