Desa Sidakarya Minta Imbal Balik Dukung Proyek Terminal LNG, Sentil Koster

Jumat, 19 Mei 2023 – 17:49 WIB
Desa Sidakarya Minta Imbal Balik Dukung Proyek Terminal LNG, Sentil Koster - JPNN.com Bali
Masyarakat Desa Sidakarya berpartisipasi pada acara penghijauan dan bersih-bersih lingkungan di kawasan mangrove Desa Sidakarya, Denpasar, Bali. Foto: ANTARA/Ni Luh Rhismawati/wsj.

Menurutnya, dengan adanya pembangunan tersebut, tentunya akan dilakukan penataan kawasan dan akses masuk.

Selain itu juga akan memiliki dampak positif baik itu secara sosial dan ekonomi bagi masyarakat.

"Kami sangat mendukung. Selain akses tadi, di samping itu berdampak sosial dan ekonomi bagi masyarakat dan generasi muda kita ke depannya," ujarnya.

Perbekel Madrayasa mengatakan pembangunan terminal LNG merupakan salah satu upaya dalam mandiri energi.

Oleh karena itu, Desa Sidakarya mendesak agar segera dilakukan penataan Pantai Sidakarya dan merealisasikan pembangunan terminal LNG tersebut.

"Terminal LNG ini sangat kita butuhkan untuk mengurangi pasokan listrik dari luar Bali.

Kami sudah melakukan aksi damai dengan pemasangan baliho pada bulan April lalu sebagai bentuk dukungan," bebernya.

Perbekel Madrayasa Kembali mengatakan apa yang telah dilakukan ini sudah dirapatkan bersama tokoh-tokoh masyarakat setempat.

Perbekel Desa Sidakarya minta ada imbal balik setelah mendukung proyek Terminal LNG, sentil Gubernur Wayan Koster
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News