Prakiraan Cuaca Bali Sabtu (8/4): Bangli & Buleleng Hujan Lebat, Waspada Gelombang Tinggi

Sabtu, 08 April 2023 – 07:22 WIB
Prakiraan Cuaca Bali Sabtu (8/4): Bangli & Buleleng Hujan Lebat, Waspada Gelombang Tinggi - JPNN.com Bali
Ilustrasi gelombang tinggi di pesisir Pulau Bali. Foto: ANTARA/HO-Syahdan Ana'Same.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah III Denpasar memprediksi hujan masih mengguyur sejumlah wilayah Bali, Sabtu hari ini (8/4).

“Waspadai potensi hujan disertai angin kencang dan petir yang terjadi di wilayah Bali bagian barat, tengah, utara dan timur,” ujar Kepala Balai BMKG Wilayah III Denpasar Cahyo Nugroho.

Pada siang dan sore hari ini, hujan diprediksi mengguyur seluruh Bali, kecuali wilayah Kota Denpasar dan Jembrana, dominan berawan.

Hujan lebat diprediksi mengguyur wilayah Bangli dan Buleleng.

Hujan baru mereda pada malam dan dini hari nanti.

BMKG juga meminta masyarakat mewaspadai potensi gelombang setinggi dua meter atau lebih di perairan selatan Bali.

BMKG mencatat potensi gelombang tinggi itu disebabkan akibat sirkulasi siklonik di Samudra Hindia sebelah selatan Jawa Timur dan Bali yang dapat mendukung proses konvektif skala lokal.

Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di wilayah Bali.

Prakiraan cuaca Bali Sabtu hari ini (8/4): Bangli & Buleleng diprediksi hujan lebat, waspada gelombang tinggi dua hari ke depan
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News