Stok Beras Bali Aman, Dapat Pasokan 500 Ton dari NTB
"Bulog Bali saat ini juga melakukan penyerapan hasil panen Bali, tetapi juga perlu mendapat tambahan stok.
Harapannya dengan penyerapan hasil panen Bali dan tambahan tersebut, Bali memiliki ketahanan stok sampai dengan akhir bulan Mei 2023," ucapnya.
Menurutnya, Bulog menyalurkan pasokan beras ke gerai-gerai Rumah Pangan Kita di pasar-pasar tradisional.
Bulog juga mengadakan pasar murah sembako hingga di tingkat desa bekerja sama dengan pemerintah kabupaten/kota untuk membantu memenuhi kebutuhan pangan pokok warga.
Bulog juga menyiapkan stok minyak goreng dan gula untuk memenuhi kebutuhan warga selama bulan Ramadan. (lia/JPNN)
Stok beras untuk Provinsi Bali diperkirakan masih aman setelah mendapat pasokan 500 ton dari Nusa Tenggara Barat (NTB)
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News